Gmail stdiakoneshkbp17@gmail.com | 📞 (0632) 322903
Follow us : Facebook YouTube Instagram

SEMINAR PHOBIA DAN TRAUMA DI SEKOLAH TINGGI DIAKONES HKBP

16-18 Januari 2017

Stdhkbp.ac.id- Sekolah Tinggi Diakones HKBP melaksanakan Seminar Phobia dan Trauma selama 3 hari terhitung dari 16-18 Januari 2017. Seminar ini diikuti oleh mahasiswa semester IV, V, VI, VIII, Dosen dan Staf, alumni Sekolah Tinggi Diakones HKBP serta pelayan gereja lainnya.

Sebelum kegiatan ini dilaksanakan maka terlebih dahulu diawali dengan ibadah pembukaan yang dipimpin oleh Diak. Lamria Sinaga,M.Th (Doen Sekolah Tinggi Diakones HKBP)

Disela-sela ibadah, Ibu Diak. Serepina Sitanggang, MRE menyambut kedatangan peserta dan membuka seminar ini secara resmi.

Sebelum seminar dimulai, Pdt. Dr. Totok Wiryasaputra sebagai fasilitator menyampaikan terimakasih kepada STD HKBP karena telah mengundangnya. Beliau mengatakan kiranya seminar ini dapat dilaksanan untuk waktu berikutnya.

Selama seminar ini berlangsung ada banyak hal yang mereka pelajari seperti pengenalan akan phobia dan trauma, ciri-ciri orang yang mengalami phobia dan trauma, serta tehnik yang dapat dilakukan untuk mengatasinya. Sehingga mereka tidak hanya belajar secara teori tetapi juga mendiskusikannya dalam kelompok sebagai presentasi dan mempraktikkannya.

 

About the author

Leave a Reply

Facebook

Recent Works

Recent Comments

    Jurnal