Gmail stdiakoneshkbp17@gmail.com | 📞 (0632) 322903
Follow us : Facebook YouTube Instagram

STD HKBP MELAKSANAKAN “IBADAH RABU ABU”

Rabu, 6 Maret 2018

Balige,Tobasa-stdhkbp.ac.id – Sekolah Tinggi Diakones HKBP melaksanakan “ibadah Rabu Abu” pagi ini. Ibadah ini diikuti oleh seluruh sivitas akademika Sekolah Tinggi Diakones HKBP. Rabu Abu merupakan hari pertama masa prapaskah. Rabu Abu merupakan awal masa perenungan seluruh umat Kristiani untuk ikut serta merasakan perjalanan sengsara Yesus “Passion” selama 40 hari sebelum masa paskah.

Peringatan Rabu Abu merupakan masa pemeriksaan diri, pertobatan dan masa berdamai dengan Tuhan, sesama dan diri sendiri. Rabu Abu disertai dengan pemberian tanda salib di dahi. Hal ini mengingatkan umat akan ritual Israel Kuno dimana seseorang menabur abu di atas kepalanya atau di seluruh tubuhnya sebagai tanda kesedihan, penyesalan dan pertobatan.

Dalam panggilan untuk Rabu Abu, pemimpin ibadah Diak. Lamria Sinaga, M.Th membacakan bahwa masa prapaskah menjadi saat pembaharuan dan pertumbuhan manusia melalui pertobatan dan pengampunan dari Allah. Sivitas akademika diajak untuk mengamati dan memaknai masa prapaskah suci dengan memeriksa diri dan pertobatan dengan doa, puasa, penyangkalan diri dan keinginan untuk memberi kepada mereka yang membutuhkan. Selanjutnya, pemimpin ibadah bersama dengan Diak. Lamria Sinaga, M.Si memberikan tanda salib kepada sivitas akademika, dengan mengatakan “ingatlah engkau berasal dari debu dan akan kembali menjadi debu.

Ibadah Rabu Abu ditutup dengan nyanyian Jemaat “In the Lord I’ll be ever thankful”- doa Bapa Kami- Doa Berkat. Sekolah Tinggi Diakones HKBP mengucapkan selamat menjalani dan memaknai masa-masa prapaskah bagi seluruh umat Kristiani di dunia ini. (Redaksi)

 

 

 

 

 

 

About the author

Leave a Reply

Facebook

Recent Works

Recent Comments

    Jurnal